Profile Image

Profile Image
Pendidikan Pengetahuan

Perbedaan Kualitatif dan Kuantitatif

[Editor] Virus Belajar


Perbedaan kualitatif dan kuantitatif memang sering rancu. Apalagi bagi murid sekolah dasar hingga menengah atas, anak kuliahan saja kadang belum benar-benar paham tentang kualitatif dan kuantitatif.

Kualitatif berhubungan dengan kualitas, sedangkan kauntitatif berhubungan dengan kuantitas. Untuk menjelaskan perlu dicontohkan. Seringkali hal ini mudah lupa jika kamu belum melakukan dan menempuh penelitian kualitatif dan kuantitatif.

Kata kunci
Kualitatif = tidak pasti bisa dihitung
Kuantitatif = pasti bisa dihitung

Kualitatif menilai kualitas
Contoh: sebuah barang akan dinilai kualitasnya dari segi bentuknya, keawetan, bahan baku dan seberpa menarik di mata kita. Seringkali kualitas itu sulit ditentukan dengan nilai angka yang pasti.

Kuantitatif menilai dari kuantitas
Contoh: sebuah barang akan dinilai kuantitasnya dari berat, ukuran, dan banyaknya. Kuantitas ada sebuah angka yang pasti bisa dihitung.



Perbedaan kualitatif dan kuantitatif dalam sebuah penelitian


Dalam penelitian kuantitatif, peneliti akan mengumpulkan data yang bisa dihitung dengan standar angka. Bertujuan pada penerimaan atau penolakan terhadap teori yang digunakan. Sebuah teori menjadi landasan dan akan menghasilakan data akhir apakah teori ditolak atau diterima.

Penelitian kuantitaf ditandai dengan jumlah responden tang besar dengan pertanyaan yang menghasilkan data yang bisa dihitung dengan statistik.

Dalam penelitian kualitatif jauh lebih subyektifmenggunakan metode sangat berbeda dari mengumpulkan informasi, terutama individu, dalam menggunakan wawancara secara mendalam dan fokus. Tidak berpatok pada data data dan statistik yang bisa dihitung, tetapi nilai pendekatan wawancara berdasar masalah dan landasan teori yang digunakan.

Sifat dari jenis penelitian ini adalah penelitian dan penjelajahan terbuka berakhir dilakukan dalam jumlah relatif kelompok kecil yang diwawancarai secara mendalam.